CEO PunyaHobi Founder dari PunyaHobi.com dan agensi bernama YukCobaDigital.com. Punya hobi olahraga (main bola, lari, futsal) dan hobi yang menghasilkan, suka Manchester United dan punya expertise di bidang Digital Marketing terutama SEO selama hampir 8 tahun

50+ Ide Hobi Baru yang Bisa Kalian Coba di Tahun 2023

15 min read

hobi baru

Kali ini tim PunyaHobi.com ingin membahas mengenai 50 lebih ide hobi baru yang bisa kalian lakukan di tahun 2023. Cukup banyak, bukan? Simak artikel ini sampai selesai ya!

Sebelum masuk ke list hobi, tim PunyaHobi mau tanya sesuatu nih. Apakah kalian termasuk orang yang punya hobi? Jika iya, kalian cukup beruntung bisa mempunyai kegiatan yang disenangi apalagi suka dilakukan berulang – ulang.

Beberapa rekomendasi kegiatan menyenangkan yang dapat anda lakukan dari rumah selain berfungsi untuk mengisi waktu luang juga menghasilkan cuan seperti yang kami jelaskan di bawah ini.

Hobi yang Menghasilkan Cuan

Hobi yang anda tekuni sejak usia dini bisa diasah melalui pendidikan informal atau jalur resmi.

Seperti mengikuti kursus-kursus atau pelatihan guna menasah kemampuan anda di bidang masing-masing.

Hal ini menjadi sebuah keterampilan atau keahlian dimana di masa depan hobi ini bisa digunakan sebagai alat untuk mengumpulkan uang.

Berikut di bawah ini adalah beberapa hobi yang menghasilkan uang dan bisa dilakukan di rumah bisa anda pilih.

1. Investasi ke Barang Seni

Bosan berinvestasi di obligasi, atau lama menunggu keuntungan saham?

Beberapa investor saat ini mulai beralih memanfaatkan hobi mereka sebagai investasi yang mempunyai potensi menguntungkan.

Misalnya adalah memanfaatkan hobi sebagai investasi seperti di bidang seni, barang-barang antik dan mobil klasik, wiski dan minuman anggur.

Dari barang-barang ini bisa dijadikan alternatif investasi menarik ditekuni tahun ini.

2. Menulis

Seseorang yang hobi menulis biasanya akan memiliki pola piker yang lebih sistematis jika dibandingkan dengan mereka yang tak terbiasa menulis. Mengapa?

Karena supaya menghasilkan tulisan yang bagus, seorang penulis harus bisa menceritakan sesuatu secara kronologis, runtut dan lengkap.

Menulis merupakan hobi yang menyenangkan untuk dilakukan bagi sebagian orang yang dapat dimulai dari menulis daftar belanja, suasana hati, keseharian, cerita, hingga menulis konten di akun media sosial pribadi.

3. Fotografi

Alasan mengapa orang bisa memiliki hobi fotografi adalah karena menemukan suatu momen yang sulit untuk bisa diulang kembali.

Bisa juga buat tambah teman dan mencari penghasilan tambahan, foto bisa menjadi bagian dari sebuah sejarah dan satu hal yang memiliki arti penting dari perjalanan waktu.

Fotografi merupakan salah satu hobi yang mungkin saat ini banyak orang yang menggeluti bidang ini.

Bukan hanya sebagai sebuah hobi yang menyenangkan dilakukan juga beberapa orang menjadikan fotografi sebagai profesi bisnis mereka.

Baca juga : 20 HP yang Bakal Rilis 2023

4. Desain

Keahlian design grafis merupakan sebuah bakat yang hebat.

Selain menjadi sebuah hobi, orang-orang banyak menekuni keahlian ini untuk berbagai kebutuhan praktis.

Mulai dari kepentingan akademis seperti tugas kuliah, hingga untuk pekerjaan, banyak orang-orang berbondong-bondong mempelajari kemampuan ini.

Desain grafis adalah salah satu bentuk seni lukis yang mempunyai beberapa tujuan seperti untuk mengatur atau menciptakan elemen rupa contohnya adalah foto, ilustrasi, tulisan dan garis di atas sebuah media.

Baca juga : Situs Belajar Desain Grafis

5. Programming

Hobi yang satu ini mengharuskan seseorang untuk sering bertemu dengan banyak orang dalam acara forum-forum teknologi.

Hal ini bisa membuat seorang programmer memiliki banyak jaringan yang akan membantu karir seorang programmer menjadi lebih maju.

Mampu membuat program mungkin tidak pernah dipikirkan oleh anak-anak usia 5-10 tahun.

Namun saat ini ada banyak sekolah pemrograman yang mengajarkan bidang programming kepada anak-anak, remaja dan juga orang dewasa. 

6. Ternak Hewan 

Budidaya ternak saat ini memang menjadi salah satu hobi sekaligus sebagai bisnis menguntungkan untuk anda tekuni.

Anda bisa menyalurkan hobi ternak melalui pembudidayaan ternak yang mudah dan murah.

Bertajuk mudah dan murah, ternak yang dipilih pun harus berprospek di masa depan dalam arti permintaan terhadap ternak stabil di masa mendatang.

Sebab hobi ternak tidak hanya dijalankan sehari-hari melainkan dalam jangka waktu tertentu.

Baca juga : 30 Hewan Ternak yang Menghasilkan Cuan

7. Editing Video 

Hobi ini adalah hobi yang bisa menjadi pekerjaan tetap jika ditekuni dengan serius.

Bagi anda yang memiliki hobi mengedit foto atau video, kini saatnya mengembangkan hobi tersebut. 

Video editor selalu dibutuhkan di banyak bidang pekerjaan, anda bisa mulai mengambil langkah serius untuk menguasai dan menekuni hobi ini.

8. Buat Konten 

Membuat konten tentang edukasi seperti tentang share ilmu pelajaran sekolah, ilmu kesehatan, kecantikan, bisnis dan lainnya yang dilakukan karena sebuah hobi akan dapat memberi pengetahuan baru kepada anda juga masyarakat yang menonton konten anda. 

Konten kuliner atau resep masakan adalah contoh lain yang mempunyai peluang untuk mengumpulkan banyak penonton terutama dari kelompok ibu-ibu rumah tangga yang pastinya membutuhkan resep masakan baru yang kekinian.

Baca juga : Ide Hobi yang Keren

9. Mengajar

Hobi bermain dengan anak-anak bisa membuat wajah terlihat cerah dengan senyum yang selalu tersimpul di wajah.

Inilah karakter yang selalu ada dalam wajah seorang guru yang menyempatkan diri mengisi waktu setiap hari untuk mengajar murid terutama untuk kelas taman kanak-kanak.

Mengajar adalah sebuah hobi yang bisa difungsikan sebagai panggilan jiwa. 

Karena ada banyak kesibukan di kantor membuat banyak ibu-ibu tak sempat lagi mengurus anaknya sendiri.

Keprihatinan ini membuat banyak orang mulai berpikir untuk mengembangkan hobi gaul dengan anak-anak menjadi sebuah profesi mulia sebagai tenaga pengajar yang jika ditekuni dengan mendalam akan mampu menghasilkan pendapatan yang memuaskan.

10. Blogging

Di dunia yang semakin canggih saat ini, beragam jenis profesi bisa ditekuni.

Salah satu contoh yang sedang hits adalah profesi yang berawal dari hobi blogging.

Banyak sekali blogger yang sukses berkarier dan mengawali perjalanannya dari sekadar hobi.

Bahkan uang yang bisa didapatkan dengan menjadi blogger cukup besar dan sangat menjanjikan.

Tidak sulit sebenarnya untuk menekuni dunia blog dan menjadikannya sebagai sebuah profesi menguntungkan.

Dari yang berawal dari sebuah hobi dimana anda harus dapat memastikan bahwa ini adalah salah satu aktifitas bagus yang bisa ditekuni untuk selanjutnya dikembangkan.

11. Dekorasi Rumah 

Saat pandemi beberapa tahun yang lalu melanda hampir sebagian wilayah di Indonesia dan dunia.

Nampaknya banyak orang memanfaatkan waktu di dalam rumah untuk menyalurkan hobi menata ruangan dengan pernak-pernik rumah tangga yang apik. 

Hobi yang terlihat sederhana ini jika ditekuni lebih serius maka bisa difungsikan sebagai bisnis sampingan yang bertujuan untuk terus menghadirkan inovasi.

Hal ini berguna dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dalam mendapatkan produk-produk rumah tangga berkualitas secara mudah.

Baca juga : Tanaman yang Cocok Untuk Dekor Rumah

12. Fashion

Fashion stylist atau pengarah gaya adalah istilah yang diberikan untuk seseorang yang bertugas menentukan konsep berpakaian untuk klien supaya tampil mempesona.

Profesi ini berada dalam satu lingkaran dengan desainer, perias, hair stylist juga penata panggung di dunia fashion.

Fashion bisa menjadi pekerjaan yang sangat menyenangkan untuk dilakukan jika dibarengi dengan hobi di bidang ini.

Hingga saat ini bidang fashion masih menjadi salah satu impian banyak orang untuk ditekuni.

Baca juga : Trend Fashion 2023

13. Main Alat Musik 

Kemampuan bermain musik memberikan pengaruh positif terhadap proses belajar di bidang seni budaya adalah kegiatan yang dilakukan secara sukarela tanpa adanya paksaan.

Hal ini juga erat hubungannya dengan kondisi suara yang dimiliki oleh seseorang sehingga hobi bermain alat musik bisa berjalan selaras dengan hobi menyanyi.

Dimana diketahui bahwa musik adalah salah satu hobi yang bisa melatih otak agar bekerja secara teratur.

Anda dalam hal ini bisa memperkuat hubungan belahan antara otak kanan dan kiri. Selain itu memainkan musik juga bisa mengoptimalkan fungsi otak.

Baca juga : Cara Bermain Gitar Buat Pemula

14. Menyanyi 

Menyanyi bisa membuat mood menjadi riang. Hal ini karena saat anda bernyanyi, tubuh akan melepaskan endorfin, zat kimia yang membuat mood menjadi lebih baik dan bahagia.

Orang yang hobi bernyanyi tidak hanya yang memiliki bakat di bidang musik saja tetapi hampir semua orang yang mempunyai suara bagus.

Bernyanyi dipercaya dapat membawa suasana hati menjadi lebih baik.

Selain bisa untuk menyenangkan diri, hobi bernyanyi mempunyai dampak positif bagi kesehatan mental tubuh.

Baca juga : Manfaat Hobi Mendengarkan Musik

15. Belajar Bahasa Asing 

Kebiasaan positif yang anda lakukan setiap hari akan sangat berpengaruh pada kehidupan anda di masa depan.

Contohnya adalah belajar bahasa asing.

Tidak hanya akan menguatkan daya ingat seseorang, manfaat belajar bahasa asing juga bisa untuk meningkatkan fokus serta konsentrasi dalam berpikir sehari-hari.

Orang yang hobi belajar bahasa asing biasanya memiliki kontrol lebih kuat serta konsentrasi yang lebih baik dalam mempelajari sesuatu yang berhubungan dengan hal-hal ilmiah.

Baca juga : Ide Hobi yang Bagus dan Bermanfaat

16. Memasak

Memasak merupakan hobi yang banyak digemari oleh kelompok wanita dan banyak orang.

Hobi satu ini sangat menyenangkan dilakukan bagi anda yang senang memasak.

Selain itu hobi ini juga bisa mendatangkan penghasilan yaitu dengan cara menjual masakan yang telah anda buat.

Hobi memasak dapat meningkatkan kreatifitas.

Dengan seringnya anda berada di dapur dan memasak maka anda akan terdorong untuk memasak masakan yang belum pernah anda masak sama sekali.

Bisa juga bereksperimen dengan menambahkan bumbu untuk menciptakan suatu hal yang berbeda.

17. Melukis 

Saat anda merasa lelah sehingga pikiran menjadi stress, membuat sketsa atau mencoret – coret apa pun (bahkan yang sifatnya abstrak) dapat membuat pikiran merasa rileks.

Melukis adalah salah satu hobi paling santai untuk dikerjakan yang erat hubungannya dengan bidang seni dan kerajinan.

Melukis dapat dijadikan sebagai media untuk terapi stress, caranya adalah bisa dengan menggambar yang sedang anda rasakan.

Hal ini dapat membantu mengurangi beban pikiran yang sedang anda rasakan. Salin itu, melukis dapat membuat anda menjadi lebih rileks. 

18. Membuat Kerajinan Tangan 

Kerajinan tangan adalah sebuah proses pembuatan sesuatu dengan tujuan menghasilkan sebuah objek atau benda unik.

Menariknya, yang biasanya dilakukan dengan menggunakan tangan, bukan cetakan mesin dan menitik beratkan pada aspek kegunaan dan keindahan.

Hobi membuat kerajinan tangan bisa dilakukan oleh siapapun yang menyukainya.

Hobi ini juga dapat menjadi bekal untuk mencari penghasilan seperti membuat kerajinan tangan saat ini yang banyak ditekuni oleh ibu-ibu rumah tangga sebagai sebuah hobi yang menguntungkan. 

19. Main Sosmed 

Anda pasti sudah mengetahui bahwa media sosial pada era sekarang ini telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari aktivitas kehidupan anda sehari-hari baik itu di rumah ataupun ketika berada di luar rumah.

Media sosial telah menjadi ruang dimana anda bisa membentuk dan membangun hubungan, membentuk identitas diri, mengekspresikan diri dan belajar tentang dunia sekitar. 

Media sosial hadir sebagai wadah komunikasi yang memudahkan manusia untuk bertukar informasi, baik berupa teks, gambar, maupun video.

Media sosial juga membawa dampak baru dalam perkembangan hidup anda yang dilihat dari sisi positif.

20. Review Barang 

Salah satu tujuan review produk adalah untuk dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan dalam membuat keputusan pembelian.

Dimana seperti diketahui bahwa saat ini pelaku bisnis mulai melebarkan sayap berjualan secara online. Ragama platform hadir untuk membantu proses jual beli.

Pada transaksi online, tentu saja pelanggan tidak datang langsung ke toko fisik.

Mereka hanya mengendalikan visual produk yang ditampilkan dalam platform jualan online.

Untuk membuat pelanggan lebih yakin, maka ditampilkanlah review produk dari pelanggan lain yang pernah berbelanja sebelumnya.

Ini adalah sebuah hobi yang menyenangkan dilakukan.

21. Cosplay

Tahukah kalian bahwa cosplay bisa menghasilkan cuan buat kalian yang hobi meng-cosplay karakter anime atau game.

Sekarang ini banyak muncul cosplayer yang mengikuti event cosplay di Indonesia.

Tak sedikit pula yang membuat konten cosplay yang mempunyai banyak viewers.

Hobi yang Menyehatkan

22. Sepak Bola

Bermain bola merupakan sebuah hobi yang asyik dan menyehatkan untuk dilakukan pada waktu senggang seperti hari minggu atau di waktu sore hari sepulang dari kantor.

Dengan bermain bola maka bisa melatih kelincahan dan kekuatan otot kaki dan juga membiasakan anak-anak untuk bekerjasama dalam satu tim.

Baca juga : Manfaat Hobi Main Sepak Bola

23. Futsal 

Seperti diketahui bahwa hobi itu jenisnya banyak sekali seperti hobi di bidang olahraga yang saat ini banyak digemari oleh anak-anak adalah hobi bermain futsal.

Salah satu alasan kenapa futsal digemari oleh berbagai kalangan tidak hanya di Indonesia saja adalah karena futsal termasuk olahraga yang terjangkau, menyenangkan dan memiliki kepuasan tersendiri jika memenangkan pertandingan ini.

24. Basket 

Bola basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling bertanding untuk mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam keranjang lawan.

Bola basket banyak digemari karena bisa dimainkan secara indoor atau outdoor dan hanya memerlukan lapangan yang relatif kecil.

Di sisi lain, bola basket juga dinilai lebih kompetitif dengan tempo permainannya yang cenderung lebih cepat dibandingkan dengan olahraga bola lainnya seperti voli atau sepak bola.

Baca juga : Ide Hobi Khusus Buat Cowok

25. Yoga

Olahraga yoga mempunyai segudang manfaat yang bagus untuk kesehatan tubuh.

Yoga memiliki banyak jenis seperti hatha yoga, yin yoga, gentle yoga, vinyasa yoga hingga acroyoga.

Yoga bisa dijalankan sebagai salah satu hobi sehat dilakukan pada tempat-tempat sepi dan tenang seperti di taman, daerah pegunungan, sawah, pantai atau di bawah air terjun.

Belakangan ini sudah banyak kesadaran masyarakat untuk melakukan yoga demi kesehatan tubuh dan mental terutama untuk para remaja putri karena dengan rutin melakukan yoga bisa membantu mendapatkan tubuh yang bugar.

26. Berenang 

Berenang adalah sebuah hobi yang bisa dilakukan di waktu senggang di sungai, pantai atau kolam renang.

Hobi ini kerap dilakukan untuk mengisi aktivitas berlibur yang dilakukan pada tempat-tempat menarik.

Hobi berenang adalah paling disukai oleh anak-anak yang membuat mereka merasa senang melakukannya karena di dalamnya ada acara bermain air.

Berenang dapat meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh serta kemampuan tubuh dalam menggunakan oksigen.

Dampaknya tidak hanya terasa pada jantung, kalau dilakukan secara rutin maka olahraga renang bisa membantu memelihara fungsi organ-organ vital tubuh dan menurunkan risiko penyakit jantung dan strok.

27. Lari

Lari adalah suatu bentuk olah tubuh dengan melakukan gerakan-gerakan tertentu seperti berlari dengan kecepatan lambat atau santai dikenal dengan lari kecil atau jogging.

Jogging bertujuan untuk meningkatkan kebugaran jasmani dengan lebih sedikit tekanan pada tubuh atau mempertahankan kecepatan yang tetap untuk jangka waktu yang lebih lama.

Lari kecil atau joging bisa dilakukan sebagai sebuah hobi di waktu pagi hari pada tempat-tempat yang strategis seperti taman kota atau menyusuri pinggir pantai.

Hobi lari bisa menjadi suatu bentuk latihan ketahanan aerobik yang dilakukan dalam jarak jauh dan menyumbangkan ketenangan pikiran karena sambil berlari anda bisa menikmati pemandangan alam sekitarnya.

28. Bersepeda 

Bersepeda adalah hobi yang banyak memberi manfaat bagi kesehatan tubuh.

Di samping bisa menjaga kebugaran tubuh, bersepeda juga membuat orang-orang bisa menikmati suasana luar ruangan rumah guna melihat-lihat keindahan alam sekitar.

Bersepeda adalah sebuah kegiatan rekreasi atau olahraga dan merupakan salah satu moda transportasi darat.

Bersepeda menjadi olahraga yang sangat digemari saat ini.

Dengan naik sepeda akan memiliki daya jelajah lebih jauh sehingga seseorang melakukannya untuk menempuh rute-rute tertentu yang bagus dilakukan pada waktu sore hari.

29. Mendaki

Mendaki gunung menjadi salah satu kegiatan yang erat hubungannya dengan alam dan saat ini memiliki banyak peminat.

Para pecinta alam tentunya pernah mendaki gunung minimal sekali dalam hidupnya.

Kegiatan pendakian gunung ini sebenarnya mempunyai banyak filosofi dan seni yang hanya bisa dirasakan bagi seseorang yang pernah mendaki.

Banyak orang beranggapan bahwa mendaki gunung adalah untuk menaklukkan puncak gunung tersebut, namun sejatinya naik gunung itu adalah perjalanan untuk menaklukkan diri seseorang sebagai manusia sejati.

Perjalanan mencapai puncak gunung merupakan sebuah dorongan untuk keluar dari zona nyaman dimana para pendaki harus meninggalkan rumah yang nyaman untuk melawan kesulitan dalam perjalanan, hingga mendaki mencapai puncak yang melelahkan dan seringkali menyusahkan.

30. Hiking

Hiking adalah kegiatan berjalan kaki di jalan-jalan setapak sambil melewati pegunungan, semak-semak, hingga kawasan pedesaan.

Kegiatan hiking hampir sama dengan kegiatan mendaki gunung yang saat ini memiliki banyak penggemar yang melakukan aktivitas ini sebagai sebuah hobi.

Karena hiking merupakan aktivitas yang sangat menyenangkan dilakukan bagi orang-orang yang suka berpetualang.

Tak jarang sebagian orang menjadikan aktivitas ini sebagai hobi di waktu senggang untuk melihat alam yang hijau dengan oksigen melimpah, memberikan rasa senang dan nyaman sehingga membantu kesehatan mental terjaga dengan baik.

31. Polo

Polo air adalah salah satu jenis olahraga air yang dilakukan secara beregu, dapat dianggap sebagai kombinasi renang, gulat, sepak bola dan bola basket.

Satu tim bertanding terdiri dari enam pemain dan satu kiper.

Setiap aduan resmi memakai standar peraturan internasional (FINA) dimana aduan dipimpin oleh dua orang wasit dan ditolong oleh dua orang hakim garis.

Lama aduan adalah 8 menit x 4 ronde. 

Olahraga polo air bisa difungsikan sebagai sebuah hobi yang bermanfaat bagus untuk menjaga kesehatan jantung, membakar kalori dalam jumlah yang cukup, membangun daya tahan tubuh, membentuk otot dan tidak bikin tubuh cepat lelah sehingga sangat digemari oleh kelompok anak laki-laki.

32. Berkuda 

Hobi berkuda berfungsi untuk meningkatkan kekuatan dan tonus otot.

Selain bagus untuk otot inti, jenis olahraga yang satu ini juga melatih otot di punggung, dada, paha bagian dalam dan juga panggul, sehingga anda bisa menjaga postur tubuh yang baik saat berada di atas kuda dan agar tidak terjatuh.

Berkuda atau sering dikenal dengan istilah equestrian bisa dilakukan tidak sekadar melatih kekuatan fisk seperti keseimbangan dan koordinasi tubuh saja melainkan olahraga ini juga bisa berfungsi untuk terapi kesehatan mental.

33. Fitness/Gym

Fitness merupakan salah satu olahraga yang banyak dilakukan oleh anak-anak muda dan juga orang dewasa.

Olahraga ini umumnya dilakukan di gym atau pusat kebugaran dengan memanfaatkan berbagai jenis alat bantu olahraga.

Banyak orang melakukan fitness dengan tujuan menurunkan berat badan. 

Manfaat lain dari fitness tidak hanya sekadar untuk menurunkan atau menjaga berat badan tetap ideal, olahraga ini juga dapat memberikan banyak manfaat lain bagi kesehatan tubuh dan bahkan kesehatan mental.

Fitness membantu menjaga kesehatan tulang dan otot, meningkatkan energi tubuh, menjaga kesehatan kulit, mencegah depresi dan meningkatkan kualitas tidur.

34. Senam/Aerobic/Zumba

Olahraga memang menjadi hal yang penting bagi tubuh karena banyak sekali manfaat kesehatan yang bisa didapatkan melalui olahraga seperti senam/aerobic/zumba yang dilakukan secara teratur.

Manfaatnya antara lain mencegah berbagai macam penyakit misalnya jantung dan stroke, membantu mengendalikan kadar gula darah, menekan resiko osteoporosis, obesitas hingga meningkatkan kualitas hidup.

Senam adalah salah satu jenis olahraga yang dilakukan dengan menggerakkan serangkaian gerakan-gerakan tubuh yang diiringi oleh musik berirama dengan ritme tertentu selain menyehatkan tubuh juga meningkatkan perasaan gembira.

Baca juga : Ide Hobi Khusus Buat Cewek

35. Bola Voli

Manfaat bermain bola voli adalah meningkatkan aktivitas fisik serta bisa melatih koordinasi tubuh terutama koordinasi mata dan tangan.

Dalam permainan ini, anda harus memperhatikan gerakan-gerakan bola dengan cermat untuk dapat melakukan passing atau smash di udara.

Selain tulang, manfaat bermain bola voli yang lainnya adalah membentuk otot-otot dan persendian tubuh, meliputi otot paha, betis, pinggul dan bokong yang banyak digunakan untuk berlari dan melompat selama pertandingan.

36. Seni Beladiri

Jika anda selalu bekerja keras atau belajar dengan giat, tentunya anda membutuhkan kesempatan melakukan hal-hal yang menyenangkan.

Mencari keseimbangan akan membantu anda mempunyai kualitas hidup yang baik, dari segi fisik maupun mental akan membantu sekali menjaga keseimbangan.

Maka dari itu, sangatlah penting memiliki hobi yang anda gemari seperti menekuni seni beladiri ini. 

Ada beberapa alasan mengapa banyak orang memilih seni beladiri sebagai sebuah hobi dibandingkan dengan kegiatan lainnya.

Seni bela diri dapat dikatakan menjadi sebuah anugerah yang mampu memberi dampak positif serta nilai lebih dalam bagi kehidupan seseorang.

37. Boxing

Boxing atau tinju merupakan salah satu jenis olahraga aerobik yang mampu melatih otot-otot jantung.

Dengan suka melakukan olahraga ini bisa membuat jantung lancar memompa darah ke seluruh bagian tubuh dengan lebih efektif dan efisien. 

Boxing bisa membuat diri anda bernapas secara berat sehingga ini membantu meningkatkan detak jantung.

Pada saat itu, jantung akan memompa darah ke seluruh penjuru tubuh.

Detak jantung yang meningkat akan memperkuat otot-otot jantung dan menurunkan kemungkinan diri anda mengalami penyakit kardiovaskular sekaligus stroke.

38. Scuba Diving 

Belakangan ini ternyata makin banyak orang-orang yang memulai scuba diving sebagai sebuah hobi.

Ini adalah salah satu jenis olahraga yaitu kegiatan menyelam. Biasanya scuba diving dilakukan di laut. 

Scuba merupakan singkatan dari self contained underwater breathing apparatus yang berarti perangkat pernapasan bawah air yang berdiri sendiri.

Sedangkan scuba diving adalah aktivitas menyelam yang dibantu oleh serangkaian alat bernapas.

Scuba divers atau penyelam biasanya bisa mencapai kedalaman 40 meter saat melakukan scuba diving.

Dengan kedalaman tersebut, pemula haruslah berlatih dan mengetahui teknik-teknik menyelam terlebih dahulu.

39. Tenis 

Olahraga yang satu ini memang cukup banyak digemari oleh orang. Meski nampak sederhana, namun dengan bermain tenis akan cukup banyak menguras keringat.

Tenis juga memberikan berbagai manfaat kesehatan bagi tubuh seperti salah satunya adalah mendukung kesehatan kardiovaskular. 

Tenis adalah hobi menyehatkan yang bisa anda lakukan di waktu senggang karena membantu menurunkan berat badan.

Aktivitas intens dari olahraga tenis juga dapat membantu menurunkan berat badan.

Tenis dapat membantu membakar ratusan kalori dalam sekali permainan.

Oleh karena itu tenis sangat membantu bagi remaja putri dalam menjaga bentuk tubuh tetap ideal.

40. Bulutangkis

Bagi anda pecinta olahraga bulutangkis, kabar baiknya adalah bulutangkis bukan hanya sekadar sebuah olahraga yang menyenangkan dilakukan di waktu senggang.

Melainkan bulutangkis bisa menjadi sebuah hobi yang seru dilakukan bersama dengan teman-teman dan anggota keluarga yang juga banyak membawa manfaat untuk tubuh yaitu salah satunya adalah dapat terhindar dari risiko penyakit alzheimer di hari tua nanti.

Bulutangkis meningkatkan kebugaran fisik, sehingga membantu mengurangi stress dan kecemasan.

Olahraga ini meningkatkan endorfin yang merupakan neurotransmitter perasaan nyaman di otak dan mampu meningkatkan suasana hati dan tidur.

41. Memanah

Panahan merupakan salah satu olahraga yang mulai banyak peminatnya di Indonesia.

Olahraga ini termasuk ke dalam olahraga yang awalnya dibilang sulit tetapi jika ditekuni sebagai sebuah hobi maka olahraga ini adalah salah satu aktivitas menarik yang bisa anda lakukan di waktu senggang. 

Bermain olahraga memanah membutuhkan fokus serta ketelitian agar panah menancap tepat di tengah lingkaran.

Olahraga memanah yang dilakukan pada anak-anak memberikan manfaat terhadap proses kembang tumbuhnya otak seperti melatih fokus, melatih kontrol kesimbangan anak sekaligus mengajarkan anak untuk mengontrol emosi.

Hobi yang Mengobati Stress

42. Traveling

Saat ini salah satu yang menjadi hobi banyak orang adalah traveling.

Melakukan aktivitas traveling ternyata bermanfaat banyak untuk menjaga kesehatan mental seperti berguna untuk meningkatkan hubungan sosial terhadap sesama, terutama dengan keluarga.

Traveling yang dilakukan bersama keluarga dapat meningkatkan hubungan kekeluargaan, mengembangkan komunikasi kekelaurgaan dan meningkatkan kekompakan dalam keluarga.

Hobi traveling atau jalan-jalan bisa menjadi suatu aktivitas yang menyenangkan dilakukan karena anda dapat menikmati berbagai tempat untuk meredakan stress dan beban pikiran yang ada.

Hobi ini juga bisa menghasilkan uang jika disertai dengan keahlian menulis dan fotografi.

43. Bermain Game 

Hobi bermain game adalah salah satu hobi dari beberapa orang yang merupakan aktivitas dengan tujuan untuk mengisi waktu luang dan menghilangkan kebosanan.

Permainan ini biasanya menggunakan smartphone atau PC yang dapat dimainkan sendiri maupun bersama dengan anggota keluarga lainnya dan teman-teman.

Entah itu game online maupun offline, alasan anak-anak suka main game pada umumnya adalah untuk mengusir rasa bosan.

Bermain game sebenarnya tidak selalu berdampak negatif, melalui game ternyata anda banyak mendapatkan pelajaran yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan nyata.

44. Menyulam

Menyulam baik untuk meningkatkan fungsi otak. Menggerakkan jarum dan benang, serta berkosentrasi pada pola akan membutuhkan kosentrasi.

Hobi menyulam dapat membantu otak agar tetap bekerja dan selalu aktif.

Kerajinan sulaman tangan adalah kerajinan yang dilakukan dengan menggunakan benang dan jarum jahit yang dilakukan secara manual yaitu dengan menggunakan tangan penyulam tanpa bantuan mesin.

45. Memancing

Memancing adalah kegiatan yang termasuk hobi meskipun kadang-kadang dilakukan secara iseng saja oleh anak-anak atau sekumpulan bapak – bapak untuk menghindari rasa bosan.

Anda harus tetap menjaga keramahan dan senyum kepada sesama pemancing ikan sehingga kegiatan sederhana ini bisa difungsikan sebagai ajang mencari teman baru. 

Manfaat hobi memancing tak hanya soal melatih kesabaran saja melainkan juga memberikan banyak presepsi baru yang baik bagi kesehatan jiwa.

Memancing juga memberikan keuntungan terhadap peningkatan kualitas kesehatan otak secara umum.

46. Koleksi Mainan 

Pernah mendengar ungkapan ‘boys will be boys’, seorang anak laki-laki akan tetap menjadi anak laki-laki meskipun usianya sudah dewasa.

Ungkapan ini rasanya tepat untuk menggambarkan laki-laki dewasa, yang masih antusias untuk mengkoleksi mainan.

Salah satu alasan terbesar mereka menggeluti hobi ini adalah nostalgia masa kecil.

Mainan yang dikoleksi pun beragam, mulai dari mobil mini 4WD atau remote control yang bisa dimainkan hingga mainan yang hanya dijadikan pajangan seperti figur karakter (action figure) dan miniature kendaraan.

Ada juga yang gemar mengkoleksi miniatur kendaraan dan alat-alat berat dengan skala 1:87 sejak 10 tahun terakhir.

Rata-rata mainan yang dikoleksi berasal dari berbagai kelas.

47. Nonton Film

Menonton film saat ini menjadi salah satu hobi yang paling banyak memiliki peminat.

Karena ini adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan dilakukan apalagi bersama dengan pacar.

Hobi nonton film memiliki berbagai macam manfaat terutama bagi kesehatan mental karena bersifat menghibur. 

Banyak orang mulai dari kelompok anak-anak hingga manula gemar menonton film dengan berbagai alasan seperti dapat melepas penat dan hobi mengisi waktu kosong di akhir pekan.

Selain itu, hobi pendamping dari nonton film adalah hobi kulineran dan juga berhubungan dengan tata rias diri jika anda akan menonton film di gedung bioskop agar terlihat trendy.

48. Berkebun 

Berkebun menjadi sebuah hobi bagi sejumlah orang. Ini adalah salah satu upaya untuk merawat kelestarian bumi dengan cara menanam berbagai jenis tanaman, anda juga bisa menikmati hasil dari hobi ini. 

Ada banyak manfaat lain yang bisa anda peroleh dari hobi berkebun.

Berkebun bisa membantu anda menghilangkan stress dan rasa bosan, dimana ruang serba segar dan hijau umumnya akan memberikan aura positif sebagai media utama penghilang rasa stress.

Disamping itu, anda bisa menikmati hasil berkebun untuk kepentingan sendiri dan juga bisa dijual.

49. Meditasi 

Selain bermanfaat untuk kesehatan jasmani, meditasi dapat meningkatkan kesehatan mental seperti suasana hati dan menghilangkan emosi negatif.

Meditasi membuat pikiran menjadi lebih jernih sehingga menciptakan ruang mental untuk berpikir kreatif serta lebih mudah dalam mengambil keputusan.

Meditasi bisa anda lakukan setiap minggu secara rutin dari berbagai jenis meditasi seperti yoga di tempat sepi hingga dalam bentuk spiritual ke tempat-tempat suci.

Selain itu, membantu anda dalam mengatasi rasa jenuh dan meringankan pikiran yang terperangkap dalam rutinitas aktivias sehari-hari di dalam rumah maupun di luar rumah seperti di kantor.

50. Thrifting

Siapa sih yang belum tahu thrifting ? Bagi sebagian penggila fashion tentu sudah taka sing lagi dengan yang namanya thrifting apalagi jika berhubungan dengan vintage style.

Banyak kalangan yang mengartikan thrift sebagai barang-barang bekas impor.

Bagi sebagian kalangan lainnya, thrifting adalah budaya yang mengesampingkan faktor higienitas. 

Di Indonesia, thrifting telah memiliki kalangan penggemarnya tersendiri.

Berbeda dengan kegiatan berbelanja di mall atau toko-toko besar lainnya yang menjual pakaian serba baru dengan harga mahal, thrifting cenderung lebih bersahabat karena barang bekas.

51. Kulineran 

Hobi kulineran menjadi gaya hidup dalam satu dekade belakangan ini.

Hobi kulineran berarti anda memiliki passion di bidang ini.

Hobi kuliner tidak selalu bisa dilakukan oleh orang-orang pandai mengolah makanan tetapi juga oleh remaja putri yang memiliki minat di bidang memasak.

Jadi meskipun anda memiliki hobi kuliner, tidak berarti anda harus menjadi seorang koki atau chef.

Hobi kulineran bisa berkembang menjadi sebuah profesi yang menjadi sumber penghasil uang seperti pemandu wisata kuliner, food consultant, food stylist atau food writer di bidang kuliner.

Selain sebagai sebuah profesi menarik, hobi ini memberikan kepuasan sendiri karena anda bisa menikmati beragam jenis makanan favorit yang memberikan kepuasan tersendiri.

CEO PunyaHobi Founder dari PunyaHobi.com dan agensi bernama YukCobaDigital.com. Punya hobi olahraga (main bola, lari, futsal) dan hobi yang menghasilkan, suka Manchester United dan punya expertise di bidang Digital Marketing terutama SEO selama hampir 8 tahun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *